SELAIN fokus pada pembangunan infrastruktur khususnya jalan di Pulau Bunyu, Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr H Irianto Lambrie juga mendorong percepatan penyelesaian pembangunan Embung Serba Guna di Desa Kebun Sayur, Kecamatan Pulau Bunyu.
Saat ini, berdasarkan informasi dari Balai Wilayah Sungai (BWS) Kalimantan III, SNVT Pelaksanaan Jaringan Sumber Air (PJSA) Kalimantan III Sungai dan Pantai Kaltara, pembangunan Embung Serba Guna Pulau Bunyu telah memasuki pengerjaan tahap III. Di mana, melalui APBN TA 2020, dianggarkan Rp 5,47 miliar untuk pembangunannya.
Pembangunan Embung Serba Guna Pulau Bunyu tahap III ini diperkirakan akan menjadi pengerjaan tahap akhir. Adapun detail pekerjaannya yakni pekerjaan gerbang dan portal, pos jaga, banner logo dan tulisan, pekerjaan lampu penerangan solar cell, pagar BRC, pasangan batu, dan land clearing area.
Gubernur berharap, pembangunan embung di Bunyu bisa segera dituntaskan. Mengingat keberadaan embung ini sangat bermanfaat bagi masyarakat di pulau tersebut.
“Pembangunan Embung Serba Guna Pulau Bunyu sebagai embung multifungsi, bertujuan sebagai pengendali banjir dan pemenuhan kebutuhan pelayanan air baku di Pulau Bunyu,” kata Gubernur.
Konstruksi bangunan Embung Serba Guna Pulau Bunyu ini, mampu menampung air 98.000 meter kubik dengan luas genangan kurang lebih 5 hektare. Sehingga diharapkan dapat menyelesaikan sebagaian permasalahan banjir dan air baku Kabupaten Bulungan, khususnya di Kecamatan Pulau Bunyu secara menyeluruh.(humas)