Facesia.comFacesia.comFacesia.com
Font ResizerAa
  • BERANDA
  • NEWS
    • NASIONAL
  • ADVETORIAL
    • PEMPROV KALTARA
    • PEMKOT TARAKAN
    • PEMKAB BULUNGAN
    • PEMKAB NUNUKAN
    • PEMKAB MALINAU
    • PEMKAB TANA TIDUNG
  • DPRD
    • DPD RI
    • DPRD KALTARA
    • DPRD TARAKAN
    • DPRD BULUNGAN
    • DPRD NUNUKAN
    • DPRD MALINAU
    • DPRD KTT
  • TNI POLRI
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • FACETIGASI
  • OPINI
  • FACE TV OFFICIALFACE TV OFFICIALFACE TV OFFICIAL
Reading: Pangdam Tutup TMMD Ke -116, Wagub: TNI Milik Rakyat
Share
Font ResizerAa
Facesia.comFacesia.com
  • FACE TV
  • OFFICIAL
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • NASIONAL
  • INTERNASIONAL
  • ADVETORIAL
Search
  • BERANDA
  • NEWS
    • NASIONAL
  • ADVETORIAL
    • PEMPROV KALTARA
    • PEMKOT TARAKAN
    • PEMKAB BULUNGAN
    • PEMKAB NUNUKAN
    • PEMKAB MALINAU
    • PEMKAB TANA TIDUNG
  • DPRD
    • DPD RI
    • DPRD KALTARA
    • DPRD TARAKAN
    • DPRD BULUNGAN
    • DPRD NUNUKAN
    • DPRD MALINAU
    • DPRD KTT
  • TNI POLRI
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • FACETIGASI
  • OPINI
  • FACE TV OFFICIALFACE TV OFFICIALFACE TV OFFICIAL
Follow US
  • Pedoman Media Siber
  • Beriklan
  • Policy
  • Redaksi
  • Karir
© 2025 Facesia.com

Pangdam Tutup TMMD Ke -116, Wagub: TNI Milik Rakyat

redaksi
redaksi
Published: 8 Juni 2023
Share
4 Min Read
SHARE

TARAKAN – Pelaksanaan operasi Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-116 di wilayah Komando Daerah Militer (Kodam) VI Mulawarman resmi ditutup oleh Panglima Daerah Militer (Pangdam) Mayjen TNI Tri Budi Utomo, S.E., Kamis (8/6/2023) di Tarakan.

Penutupan TMMD bertempat di Universitas Borneo Tarakan ini dihadiri oleh Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. Yansen TP, M.Si.

Pada kesempatan itu, Wagub Yansen TP menyampaikan terima kasih kepada TNI dan seluruh pihak yang terkait atas terselenggaranya dengan baik TMMD Ke-116, khususnya yang dilaksanakan di Komando Distrik Militer (Kodim) 0907 Tarakan.

“Saya atas nama masyarakat Kaltara, khususnya Kota Tarakan dan atas nama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltara juga menyampaikan terima kasih kepada Pak Pangdam dalam hal ini mewakili TNI yang hari ini telah menutup kegiatan TMMD yang ke 116,” ucap Wagub Kaltara Yansen TP.

Pelaksanaan TMMD yang sudah mencapai 116 kali ini, kata Wagub, merupakan bukti TNI terus bersama Rakyat. “Satu pembuktian bahwa TNI itu milik Rakyat,” tegas Bupati Malinau periode 2011-2021 ini.

Sebab, lanjutnya, dari pelaksanaan TMMD itu yang paling utama adalah persoalan-persoalan yang selama ini tidak bisa ditangani oleh pemerintah daerah, bisa dituntaskan oleh TNI.

Oleh sebab itu, tentu menjadi sebuah harapan ke depan tidak hanya satu Kodim saja yang melaksanakan TMMD di Kaltara, tetapi dilaksanakan di semua Kodim. Sehingga penanganan persoalan krusial yang selama ini tidak bisa ditangani daerah bisa dituntaskan oleh TNI.

“Untuk itu saya ucapkan terima kasih kepada Pak Pangdam dan seluruh jajarannya serta prajuritnya atas semua karya bakti yang luar biasa untuk mengukuhkan kehidupan masyarakat bangsa dan negara di Kota Tarakan khususnya, di Kaltara pada umumnya,” harapnya.

Usai menjadi inspektur upacara penutupan TMMD, Pangdam VI Mulawarman Mayjen TNI Tri Budi Utomo menjelaskan, TMMD ke-116 bertujuan untuk membantu percepatan pembangunan pemerintah daerah.

“Di pemerintahan daerah ada memang yang memang sudah dibangun dan kita ingin mempercepat pembangunan itu di seluruh sektor yang mungkin juga belum tersentuh oleh pemerintahan daerah,” kata Pangdam Mayjen TNI Tri Budi Utomo.

Jenderal bintang dua ini menegaskan, pada dasarnya adalah bagaimana pihaknya ingin agar TNI dengan rakyat ini tetap manunggal. Manunggalnya terus berlanjut sampai dengan terjadi ketahanan nasional.

Pangdam bersyukur dan memberi apresiasi kepada semua pihak terkait yang turut serta menyukseskan pelaksanaan TMMD, baik itu pemerintah provinsi maupun daerah serta prajurit TNI, Polri dan masyarakat yang terlibat karena pelaksanaan TMMD sesuai dengan yang direncanakan.

“Sesuai dengan yang direncanakan. Pada awal 30 hari sebelumnya itu kita sudah merencanakan dan sudah dipaparkan oleh masing-masing Kodim,” bebernya.

Adapun Kodim di wilayah Kodam VI Mulawarman yang melaksanakan TMMD tahun ini adalah Kodim 0907 Tarakan, Kodim 0912 Kutai Barat, Kodim 1002 Hulu Sungai Tengah dan Kodim 1004 Kotabaru.

“Mereka semua membuat perencanaan dan hasilnya memang sudah 100 persen terjawab dan sudah memenuhi apa yang sudah ditargetkan oleh Mabes TNI,” ungkap Mayjen TNI Tri Budi Utomo bersyukur.(*)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Print Friendly, PDF & Email
Share This Article
Facebook Copy Link Print

Pencarian

Berita Terbaru

  • Reses DPRD Tarakan: Hj Jamaliah Pastikan Pembangunan di Selumit Pantai Terus Berlanjut 16 Januari 2026
  • Tani Merdeka Indonesia Kota Tarakan Resmi Dilantik, Fokus pada Kesejahteraan Petani dan Ketahanan Pangan 16 Januari 2026
  • Sambangi Kandang Ayam di Pelosok Bulungan, Kapolda Kaltara Dorong Kemandirian Pangan Desa 15 Januari 2026
  • Pastikan Keamanan Investasi, Kapolda Kaltara Motoran Tembus Jalur Poros demi Sambangi PT Kayan Plantation 15 Januari 2026
  • Ditsamapta Polda Kaltara Gelar Patroli Dialogis, Warga Rasakan Aman di Malam Hari 14 Januari 2026

Advetorial

PT PRI Bekali Mahasiswa UBT di Acara Seminar K3 
ADVETORIAL
MODENA Perkenalkan Chest Freezer Terbaru, Solusi Andal untuk Berbagai Sektor Usaha
ADVETORIAL
PRI Peduli: Gelar Pengobatan Gratis dan Bagikan Bingkisan Natal
ADVETORIAL
Perayaan Nataru di Gereja HKBP Tarakan Berlangsung Semarak, Gubernur Ajak Warga Kaltara Tingkatkan Toleransi dan Kerjasama
ADVETORIAL

Berita Terhangat

NEWS

Tani Merdeka Indonesia Kota Tarakan Resmi Dilantik, Fokus pada Kesejahteraan Petani dan Ketahanan Pangan

16 Januari 2026
NEWS

Sekjen Demokrat Herman Khaeron Instruksikan Penyusunan Target Kursi Pemilu 2029 dan Penguatan Mesin Partai

14 Januari 2026
NEWS

Yansen TP Kobarkan Semangat Konsolidasi Demokrat Kaltara: Targetkan Seleksi Caleg Dini Dimulai 2026

14 Januari 2026
NEWS

Sobat Bumi UBT Gelar Sosialisasi Kesiapsiagaan Bencana di SMAN 1 Tarakan

9 Januari 2026
Previous Next
Facesia.comFacesia.com
© 2025 Facesia.com
  • Pedoman Media Siber
  • Beriklan
  • Policy
  • Redaksi
  • Karir
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?