Facesia.comFacesia.comFacesia.com
Font ResizerAa
  • BERANDA
  • NEWS
    • NASIONAL
  • ADVETORIAL
    • PEMPROV KALTARA
    • PEMKOT TARAKAN
    • PEMKAB BULUNGAN
    • PEMKAB NUNUKAN
    • PEMKAB MALINAU
    • PEMKAB TANA TIDUNG
  • DPRD
    • DPD RI
    • DPRD KALTARA
    • DPRD TARAKAN
    • DPRD BULUNGAN
    • DPRD NUNUKAN
    • DPRD MALINAU
    • DPRD KTT
  • TNI POLRI
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • FACETIGASI
  • OPINI
  • FACE TV OFFICIALFACE TV OFFICIALFACE TV OFFICIAL
Reading: Perumda Tarakan Energi Mandiri Rambah Bisnis Baru
Share
Font ResizerAa
Facesia.comFacesia.com
  • FACE TV
  • OFFICIAL
  • HUKRIM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • NASIONAL
  • INTERNASIONAL
  • ADVETORIAL
Search
  • BERANDA
  • NEWS
    • NASIONAL
  • ADVETORIAL
    • PEMPROV KALTARA
    • PEMKOT TARAKAN
    • PEMKAB BULUNGAN
    • PEMKAB NUNUKAN
    • PEMKAB MALINAU
    • PEMKAB TANA TIDUNG
  • DPRD
    • DPD RI
    • DPRD KALTARA
    • DPRD TARAKAN
    • DPRD BULUNGAN
    • DPRD NUNUKAN
    • DPRD MALINAU
    • DPRD KTT
  • TNI POLRI
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • FACETIGASI
  • OPINI
  • FACE TV OFFICIALFACE TV OFFICIALFACE TV OFFICIAL
Follow US
  • Pedoman Media Siber
  • Beriklan
  • Policy
  • Redaksi
  • Karir
© 2025 Facesia.com

Perumda Tarakan Energi Mandiri Rambah Bisnis Baru

redaksi
redaksi
Published: 14 Mei 2023
Share
5 Min Read
SHARE

TARAKAN – Perumda Tarakan Energi Mandiri kembangkan bisnis baru. Kali ini, bisnis yang digeluti yakni membeli gas dari PT Bunyu Tapa Energi  yang kemudian  dijual ke Pabrik PT Phoenix Resources Internasional (PRI).

Dirut Perumda Tarakan Energi Mandiri, Tamrin mengatakan, dalam bisnis ini, Perumda Tarakan Energi Mandiri membantu memasok gas ke PT PRI.  Saat gas tiba di Tarakan, maka pihaknya menyiapkan pipanisasi untuk dialirkan menuju PT PRI.

“Kapasitasnya sendiri cukup besar,  PRI membutuhkan gas kurang lebih 12 MMSCF per hari,” tuturnya kepada awak media, Minggu (14/5/2023).

Disebutkan Tamrin, pihaknya memasang pipa mulai dari Pantai Amal hingga ke  PRI dengan panjang kurang lebih 30 km. Ia berharap dan memohon seluruh instansi terkait membantu kelancaran bisnis ini agar dapat beroperasi pada kuartal 1 Tahun 2024 mendatang.

“Waktunya cukup mepet sehingga dukungan dari stakeholders diharapkan bisa membantu kelancaran dan meningkatkan pengembangan usaha bagi Perumda. Jadi bisnis ini adalah gas alam, sumber gasnya dari lapangan Bunyu, menggunakan pipa eksisting yang sudah ada dari Bunyu ke Tarakan sepanjang 18 KM dengab diameter 10 inchi,” terangnya.

Ia menjelaskan, selama ini kerap diinformasikan turun naiknya pasokan gas dari Bunyu. Mengenai ini lanjutnya, saat ini eksisiting memang suplai gas dari Bunyu dari Lapangan Bunyu Nibung.

“Nah yang kita akan lakukan ini, sumbernya dari Lapangan Bunyu Tapa. Jadi sumbernya beda lapangan,” terangnya.

Ia menyampaikan, untuk sumber saat ini informasinya memiliki potensi cukup besar, karena dulu digunakan memenuhi kilang di Bunyu namun dengan adanya pembeli baru ini, Lapangan Bunyu Tapa dikembangkan.

“Potensi yang sudah kami tandatangani itu lebih kurang 10 tahun dan bisa diperpanjang. Kalau masalah tekanan sudah didiskusikan dan diperhitungkan di Bunyu Tapa akan dipasangkan kompresor jadi nanti efek daripada penambahan gas, berefek baik ke PLN,” ujarnya.

Ia menambahkan lagi, PLN dalam hal ini juga sudah berkomunikasi dengan Tim Bunyu Tapa untuk menambah volume gas.

Gas yang dibeli dari PT PRI adalah gas yang dibutuhkan untuk proses pembuatan bubur kertas PT Phoenix. Produksi per hari yang dibutuhkan kurang lebih 30 MMSCFD atau sekitar 30.000 MMBTU per hari.

“Kalau di Phoenix sementara ini mereka butuh 4 MMSCFD  sampai 12 MMSCFD,” sebutnya.

Adapun lanjutnya, Perumda sendiri bertugas memfasilitasi untuk menjualkan gas yang diperoleh dari Bunyu ke PT PRI.  Alurnya, BUMD dalam hal ini Perumda Tarakan Energi Mandiri membeli atau menyuplai gas dari Pertamina Bunyu dan membangun pipa untuk menyalurkan di Tarakan dari Pantai Amal menuju PRI.

“100 persen  perumda yang  melakukan. Kemarin Perumda sudah menandatangani MoU untuk produksi bersama Pertamina melalui Bunyu Tapa Energi (BTE) kemudian perumda sudah menandatangani perjanjian MoU dengan PT PRI. Untuk pasang pipa diharapkan Phoenix sudah beroperasi di kuartal pertama 2024 mendatang,” terangnya.

Artinya Perumda harus membangun pipa lebih kurang 8 bulan sudah selesai. Lama kontrak dengan PT Bunyu Tapa Energi 10 tahun, begitu juga Perumda Tarakan dan PT PRI 10 tahun.

“Jika bisnis, kalau sudah mengalir, asal diperpanjang terus, PT Bunyu Tapa Energi juga siap mengembangkan produksi,” tukasnya.

Sebelumnya, Wali Kota Tarakan, dr Khairul, menghadiri kegiatan penandatanganan Memorandum of Understanding (MOU) bersama PT Bunyu Tapa Energi dengan Perumda Tarakan Energi Mandiri, Jumat (12/5/2023).

Dalam hal ini PT Bunyu Tapa Energi akan menyiapkan suplai gas ke Tarakan. Penandatanganan MOU yang berlangsung di ruang rapat Wali Kota ini menjadi upaya Pemerintah Kota Tarakan untuk meningkatkan kualitas infrastruktur energi dan memenuhi kebutuhan energi yang terus meningkat di kota ini.

“Kerja sama ini merupakan langkah strategis dalam memastikan ketersediaan pasokan gas yang cukup untuk memenuhi kebutuhan energi masyarakat Tarakan,” terang Khairul.

Dalam penandatanganan MOU ini, PT. Bunyu Tapa Energi berkomitmen untuk menjalin kerjasama dengan Perumda Tarakan Energi Mandiri dalam menyalurkan gas ke Kota Tarakan.

Wali Kota di kesempatan tersebut mengungkapkan harapannya bahwa kerjasama ini akan memberikan manfaat yang signifikan bagi masyarakat Tarakan, terutama dalam hal memenuhi kebutuhan energi sehari-hari. (*)

Print Friendly, PDF & Email
Share This Article
Facebook Copy Link Print

Pencarian

Berita Terbaru

  • Sambangi Kandang Ayam di Pelosok Bulungan, Kapolda Kaltara Dorong Kemandirian Pangan Desa 15 Januari 2026
  • Pastikan Keamanan Investasi, Kapolda Kaltara Motoran Tembus Jalur Poros demi Sambangi PT Kayan Plantation 15 Januari 2026
  • Ditsamapta Polda Kaltara Gelar Patroli Dialogis, Warga Rasakan Aman di Malam Hari 14 Januari 2026
  • Evaluasi Beasiswa Kaltara Unggul dan Insentif Guru, DPRD Kaltara Dorong Pembahasan di Badan Anggaran 14 Januari 2026
  • Vokal Perjuangkan Indonesia Timur , Hasan Basri Suarakan Isu Strategis di Sidang Paripurna DPD RI 14 Januari 2026

Advetorial

PT PRI Bekali Mahasiswa UBT di Acara Seminar K3 
ADVETORIAL
MODENA Perkenalkan Chest Freezer Terbaru, Solusi Andal untuk Berbagai Sektor Usaha
ADVETORIAL
PRI Peduli: Gelar Pengobatan Gratis dan Bagikan Bingkisan Natal
ADVETORIAL
Perayaan Nataru di Gereja HKBP Tarakan Berlangsung Semarak, Gubernur Ajak Warga Kaltara Tingkatkan Toleransi dan Kerjasama
ADVETORIAL

Berita Terhangat

NEWS

Sekjen Demokrat Herman Khaeron Instruksikan Penyusunan Target Kursi Pemilu 2029 dan Penguatan Mesin Partai

14 Januari 2026
NEWS

Yansen TP Kobarkan Semangat Konsolidasi Demokrat Kaltara: Targetkan Seleksi Caleg Dini Dimulai 2026

14 Januari 2026
NEWS

Sobat Bumi UBT Gelar Sosialisasi Kesiapsiagaan Bencana di SMAN 1 Tarakan

9 Januari 2026
NEWS

Penanaman 150 Bibit Mangrove di Pantai Amal Lama, Sobat Bumi dan Mitra Komitmen Lindungi Pesisir

9 Januari 2026
Previous Next
Facesia.comFacesia.com
© 2025 Facesia.com
  • Pedoman Media Siber
  • Beriklan
  • Policy
  • Redaksi
  • Karir
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?