NUNUKAN – Satuan Polisi Pamong Praja (SatPol PP) menggelar bimtek petugas keamanan dan ketertiban (pamsung) TPS pada pelaksanaan Pemilu dan Pilkada 2024 di Kabupaten Nunukan. Acara yang dilaksanakan di Ruang petemuan Lantai V Kantor Bupati Nunukan dibuka langsung oleh Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid, Rabu (6/12).
Bimtek kali ini diikuti 484 peserta dari masing-masing kelurahan yang berada di Kecamatan Nunukan dan Kecamatan Nunukan Selatan. Sedangkan total petugas pamsung di seluruh Kecamatan yang berada di Kabupaten Nunukan berjumlah 1.542 orang yang akan bertugas di 700 TPS di Kabupaten Nunukan.
Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Ketua DPRD Kalimantan Utara Andi M. Akbar M. Dzuarjah, Ketua DPRD Kabupaten Nunukan Hj. Leppa, Perwakilan Unsur Forkopimda Kabupaten Nunukan, Ketua KPU Nunukan, Wakil Ketua Bawaslu Kabupaten Nunukan, Kepala Kesbangpol, Camat Nunukan dan Camat Nunukan Selatan
Dalam sambutannya Bupati Nunukan menyampaikan bahwa suksesnya sebuah event pemilu maupun pilkada bukan hebatnya sebuah lembaga penyelenggara pemilu, namun peran aktif masyarakatlah sebagai pemilih yang menentukan hal tersebut.
“Perlu kami ingatkan bahwa pemilihan umum juga sangat membutuhkan dukungan stakeholder lain diluar penyelenggaraan seperti pemerintah daerah, TNI-Polri dan berbagai elemen masyarakat lainnya khususnya petugas pengamanan TPS,” ujarnya.
Bupati Laura juga berharap pada pelaksanaan pemilu nanti, pamsung TPS mampu malakukan upaya guna menyukseskan Pemilu.
“Pamsung tidak saja bertugas di saat pemungutan suara saja, akan tetapi dapat pula mengantisipasi keamanan di saat menjelang pemilu,” ungkapnya.
Bupati Laura juga mengingatkan sekarang banyaknya berita hoaks yang beredar di masyarakat, sebagai pamsung TPS, harus punya kemampuan deteksi dan tangkal dini terhadap segala bentuk gangguan yang dapat mengganggu kelancaran pemilu.
Tak lupa pula Bupati Laura atas nama Pemerintah Kabupaten Nunukan juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Nunukan yang telah melaksanakan kegiatan bimtek.
Dalam kesempatan itu pula Wakapolres Nunukan, Kompol William Sitorus mewakili Kapolres Nunukan menyampaikan arahannya kepada peserta bimtek pamsung.
Sebelumnya Wakapolres Nunukan mengucapkan selamat kepada para petugas pamsung yang telah terpilih menjadi petugas pamsung TPS, karena para petugas pamsung ini yang akan menjadi garda terdepan untuk menjaga Kamtibmas di dalam TPS.
“Saya minta nanti rekan-rekan dalam pelaksanaan bersikap netral, tetap jaga netralitas di sana. Jangan menjadi pemicu yang akan menimbulkan kegaduhan. Pada saat di TPS nanti, kenali siapa petugas-petuas yang ada di sana, baik dari petugas TPS maupun dari petugas keamanan dari kepolisian, jangan bersikap apatis.Jaga mental, jaga fisik dan jaga kesehatan,” tegasnya. (dewi/tus/prokopim)