TARAKAN – Membantu Masyarakat yang terdampak Covid-19 bukan hanya tugas pemerintah. Bahkan, lembaga, komunitas, organisasi, paguyuban, hingga masyarakat yang memiliki kelebihan rejeki pun diperbolehkan.

Saat ini tak dipungkiri beragam macam instansi pemerintahan dan non pemerintahan juga ikut berpartisipasi meringankan beban kebutuhan hidup bagi masyarakat yang terdampak akibat Covid-19 tersebut .
Salah Satunya ESI Kaltara juga berencana untuk mengadakan event untuk penggalangan dana melalui Fun Match yang akan dilakukan pada tanggal 9 – 14 juni 2020 mendatang.

Nurul Pratiwi selaku Ketua bidang kompetisi atlit dan prestasi mengatakan bahwa kegiatan ini memang murni dilakukan untuk penggalangan dana dari para gamers kepada masyarakat yang berdampak covid-19 di kaltara, sekaligus ajang silaturahmi jarak jauh bagi para gamers yang ada di kaltara.
“Ya kita memang selaku gamers juga ingin berpartisipasi untuk membantu para masyarakat yang berdampak, karna kami komunitas esport ya dengan funmatch ini kami bisa mewujudkanya yang mana hadiah sepenuhnya akan di salurkan ke masyarakat,” tuturnya.
Joko setiawan seorang pemain Mobile legend anggota dari Squad asal pulau Sebatik juga beranggapan match seperti ini memang sangat baik.
“Match kayak gini bagus, biasanya sih selain untuk membantu masyarakat hadiah juga bisa di sumbangkan kepada petugas Kesehatan Dilapangan,” komentarnya saat melihat pamflet yang tersebar di sosial media.
Ada 3 jenis permainan yang akan di kompetisikan yaitu PUBG, FreeFire dan Juga Mobile Legend. Dalam kesempatan ini Esi kaltara berharap kegiatan ini akan berjalan lancar dan juga para gamers terutama yang berada di kaltara untuk berpartisipasi mendukung kegiatan tersebut.(bgs)