TANGSEL – Bakal Calon Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Siti Nur Azizah menyebukan, bahwa di Kota Tangsel masih ada kesenjangan sosial. Menurutnya, Pemerintah yang ada saat ini belum menjalankan fungsi yang maksimal.

“Ini tentu berpotensi tumbuhnya korupsi, nepotipsme dan kolutif,” kata Azizah saat deklarasi di Setu Ginting, Tangerang Selatan, Rabu (2/9/2020).
https://facesia.com/azizah-dan-ruhamaben-gelar-deklarasi-dengan-konsep-drive-in/

Azizah yang juga anak dari Wakil Presiden RI Maruf Amin itu juga menyebutkan, karena masih adanya ketimpangan sosial. Maka, akan berdampak pada pertumbuhan Kota Tangerang Selatan.
“Berdampak pada sosial ekonomi, ekologi, sejarah, bahkan budaya tidak berkembang secara optimal,” ujar Azizah.
https://facesia.com/dengan-visi-permata-azizah-ruhamaben-siap-bertarung-di-pilkada-tangsel/
Oleh karena itu, lanjut Azizah, pihaknya berkomitmen bekerja keras, membangun, dan melayani masyarakat Kota Tangerang Selatan.
“Akan berupaya melaukan pembangunan dengan bersifat otentik, estetik. Kota yang indah dan Kota Tangerang Selatan yang mengedepankan pendekatan kebudayaan,” tandas Azizah. (bar)