TARAKAN – Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes., hadir dalam peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW di Masjid Al Dahri Lingkas Ujung pada Senin (12/2/2024).
Dalam acara yang dihadiri oleh masyarakat sekitar, tema yang diangkat adalah “Refleksi Diri dalam Meningkatkan Kualitas Ibadah dan Mengambil Hikmah.”
Dalam sambutannya, Wali Kota menyampaikan pentingnya merenung dan mengambil hikmah dari perjalanan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW.
“Melalui peringatan ini, kita dapat memperdalam pemahaman tentang kehidupan Nabi dan meningkatkan kualitas ibadah kita,” ujar Wali Kota.(*)