TARAKAN – Deklarasi PKS Muda Kota Tarakan berlangsung secara khidmat di Cafe R&R, Kamis (22/12/2022) malam.

Ketua PKS Muda Tarakan, Adyansa mengatakan, PKS Muda merupakan wadah bagi pemuda untuk ikut dalam dunia perpolitikan.
“Tujuan deklarasi ini untuk merangkul para pemuda, bahwa pemuda jangan takut berpolitik. Politik itu dinamis sama dengan organisasi lain,” ujarnya.


Ady sapaan akrabnya menuturkan, setelah dilakukan deklarasi, pihaknya akan melakukan persiapan untuk menghadapi pesta demokrasi pada pemilu 2024 mendatang.
“Ada pesta besar yang akan kita hadapi. Kami berharap di 2024 PKS menang,” ungkapnya.
Selain persiapan pemilu, Ady juga akan melakukan sosialisasi masif untuk memperkenalkan logo baru dari PKS.
“Setelah deklarasi ini kita akan melakukan sosialisasi tujuannya agar PKS bisa menang pada tahun 2024. PKS muda ini terstruktur dari nasional provinsi hingga daerah memang sudah ada dari pusat, PKS muda ini diperuntukkan untuk para pemuda,” tambahnya.
Saat ini, secara struktur PKS muda memiliki anggota sekitar 30 orang. Beberapa diantaranya dipersiapkan untuk maju sebagai sebagai bakal calon anggota DPRD.
“Semua akan berkolaborasi masing-masing memiliki massa yang banyak. Jika semua siap maju maka kita akan dorong hanya saja kan ada batasan. Bagai ingin bergabung silahkan bergabung pada PKS muda,” pungkasnya. (sha)
[…] HUKRIM […]
[…] HUKRIM […]