JAKARTA – Asus mengumumkan ketersediaan TUF Gaming FX506. Perangkat ini menjanjikan dapat memainkan semua game PC favoritnya tanpa terkendala performa. Pasalnya laptop ini mengadopsi prosesor generasi terbaru AMD Ryzen 4000 Series Mobile Processors. Prosesor ini diklaim tidak hanya optimal untuk bermain game, tetapi juga untuk tugas berat lainnya khususnya multitasking.

Selain itu didukung komputasi grafis dari Nvidia Turing GPU. Dibekali dengan memori GDDR6 membuat chip grafis ini memiliki performa grafis yang lebih baik dari pendahulunya sehingga mampu menjalankan berbagai game terkini.
Tidak hanya untuk gamer, Nvidia GeForce GTX 16-Series yang tersemat dalam laptop ini dilengkapi dengan CUDA core juga sangat optimal untuk video encoding dan rendering dan membuatnya pilihan tepat untuk para profesional kreatif.

TUF Gaming A15 FX506 hadir dalam dua desain yang berbeda. Fortress Gray menawarkan tampilan yang tangguh dengan plat metal di bagian belakang. Sementara Bonfire Black menawarkan desain yang lebih agresif. Cocok untuk gamer yang ingin menjadi pusat perhatian sebab di bagian belakang layarnya terdapat desain trapezoidal cut yang berpusat pada bagian logo TUF Gaming di tengahnya.
Baik varian Fortress Gray dan Bonfire Black, keduanya dirancang sangat tangguh untuk digunakan sehari-hari. Keduanya juga mengantongi sertifikasi ketahanan standar militer MIL-STD-810H dan telah lolos berbagai pengujian ekstrem seperti uji getaran, uji jatuh, dan uji ketahanan pada suhu serta kelembaban ekstrem.
TUF Gaming A15 FX506 hadir dengan layar IPS berukuran 15 inci dengan dukungan fitur NanoEdge bezel. Untuk menghadirkan pengalaman gaming terbaik dihadirkan fitur refresh rate 144Hz. Asus TUF Gaming FX506 telah dapat dipesan melalui sistem pre-order di lima e-commerce ternama di Indonesia seharga Rp 14,299 juta. Gamer yang melakukan pre-order ASUS TUF Gaming FX506 juga akan mendapatkan masker wajah eksklusif ROG Mask secara cuma-cuma selama persediaan masih ada. (*)